Loka Karya Mini Triwulan IV Wilayah Kerja Puskesmas Klungkung II

Pada hari Rabut tanggal 25 November 2020 pukul 09.00 wita, bertempat di Ruang Rapat Bhineka Guna Praja dilaksanakan loka karya mini triwulan IV wilayah kerja Puskesmas Klungkung II. Kegiatan loka karya diikuti oleh unsur pemerintah desa dan kelurahan, kader kesehatan yang ada diwilayah kerja puskesmas, Polsek Klungkung Kota dan unsur lainnya.

Kegiatan loka karya dibuka oleh Camat Klungkung, I Ketut Arie Gunawan, SSTP, MAP dengan menyampaikan maksud dan tujuan pelaksanaan loka karya mini serta menguraikan tentang kondisi kesehatan di Kabupaten Klungkung dan khususnya di Kecamatan Klungkung yang menjadi wilayah kerja Puskesmas Klungkung II. Setelah dibuka dilanjutkan arahan dari Dinas Kesehatan yang diwakili oleh Ibu Sekretaris dr. Ida Ayu Megawati yang menegaskan kembali tujuan pelaksanaan loka karya mini.

Agenda berikutnya adalah paparan capaian kinerja dan informasi-informasi terkait puskesmas oleh Ibu Kepala UPT Puskesmas Klungkung II drg. Asri. Dalam paparannya, dijelaskan bahwa wilayah kerja puskesmas Klungkung II adalah 8 desa/kelurahan yaitu Desa Selisihan, Tegak, Selat, Manduang, Akah, Kelurahan Semarapura Kaja, Semarapura Tengah dan Kelurahan Semarapura Kangin. Selama pelaksanaan tugas-tugas puskesmas sampai dengan saat ini terdapat beberapa capaian indikator kinerja yang di bawah target yaitu seperti cakupan terduga penderita TB yang mendapat layanan kesehatan dan lain-lainnya. Kondisi ini diakibatkan oleh belum optimalnya pemahaman masyarakat sehingga mengabaikan anjuran dan saran petugas kesehatan.

Tinggalkan komentar